Menu Close

Cara Membersihkan Toren Air dengan Sitrun

Cara Membersihkan Toren Air dengan Sitrun

Belajar Cara Membersihkan Toren Air dengan Sitrun

Untuk membersihkan dan cuci toren, Anda juga bisa memakai sitrun. Disini Anda bisa belajar cara membersihkan toren air dengan sitrun.

  1. Buka Penutup Toren

Langkah pertama sebelum membersihkan toren adalah membuka penutup toren terlebih dulu.

Saat membuka tutup toren, lakukanlah secara perlahan dan jangan sampai sensor atau pelampung toren otomatis tersenggol.

  1. Menguras Air

Setelah, membuka tutup toren, kuraslah air di dalam toren atau tangki air sampai habis.

Tujuan pengurasan ini adalah agar kotoran yang terdapat dalam air bisa langsung dibuang.

Saluran pembuangan air di dalam toren, tidak terdapat di bagian paling bawah toren, sehingga kemungkinan air tidak terkuras seluruhnya.

Dengan begitu, kamu harus membuang sisa air secara manual menggunakan gayung atau ember.

  1. Membuat Larutan Sitrun

Sebelum digunakan untuk membersihkan toren, sitrun yang telah kamu beli harus dilarutkan dalam air.

Sebenarnya tidak ada ukuran pasti mengenai takaran sitrun dan airnya.

Kamu bisa memperkirakan sendiri sesuai dengan kebutuhan.

  1. Membersihkan Toren dengan Sitrun

Setelah menyiapkan larutan sitrun, guyurlah permukaan toren menggunakan larutan tersebut.

Kemudian, biarkanlah selama 15 menit untuk memastikan kotoran di permukaan toren larut oleh sitrun.

  1. Masuk ke dalam Toren

Supaya bisa membersihkan toren secara optimal, masuklah ke dalam toren.

Kemudian, jangan lupa bawa sejumlah peralatan saat kamu masuk ke dalam toren, di antaranya adalah gayung, sikat, dan spons.

  1. Sikat Bagian Dalam Toren

Setelah berada di dalam toren, gosoklah bagian dalam toren menggunakan sikat dan spons

Sikatlah sampai bersih dan pastikan tidak ada lagi noda yang tertinggal di permukaan bagian dalam toren.

Perhatikanlah di sela-sela lekukan bagian dalam toren air, karena di sudut-sudut tidak terlihat seperti itu ada banyak kotoran.

Sikatlah bagian tersebut sampai benar-benar bersih.

Kemudian, bilaslah bagian dalam toren menggunakan air bersih.

Pastikan juga seluruh bagian dalam toren terkena air agar benar-benar bersih.

  1. Buang Air Bilasan

Setelah permukaan bagian dalam toren telah bersih, jangan lupa untuk membuang air bekas bilasan tersebut.

Gunakanlah gayung dan ember untuk membuang sisa air bilasan jika air tidak bisa dibuang melalui saluran pembuang di toren.

  1. Isi Toren dengan Air Lagi

Setelah bagian dalam toren telah bersih seluruhnya, kembalikanlah posisi sensor pompa air seperti semula.

Lalu, isilah kembali toren dengan air seperti biasanya.

Jangan lupa tutup toren air ya, agar kotoran dari luar tidak masuk ke dalam toren!

Jika sudah baca artikel ini, sekarang pasti Anda sudah tahu cara membersihkan toren air dengan sitrun.

Your Rating

Call Now Button